photoshop tutorials, learn photoshop, learn photoshop on video, learn how to use photoshop, learn graphics, learn how to do graphicsgraphic design videos, graphic design instructional videos,photoshop instruction, photoshop lessons,photoshop lessons on video, learn photoshop videos, photoshop tutorial videos,

Monday, August 24, 2009

Efeck Blur pd Backround

Langkah menerapkan efek blur pada sebagian gambar dengan Photoshop

Langkah 1
Bukalah sebuah gambar dengan Photoshop.

efek blur sebagian gambar 1

Gambar ini diambil dari FreeDigitalPhotos.net.

Langkah 2
Buatlah seleksi pada gambar model,

efek blur sebagian gambar 2

kemudian lakukan Ctrl + J atau bisa juga dengan Edit > Copy dan Edit > Paste.

Jika kemudian kita melakukan langkah seperti pada tutorial yang sebelumnya, maka kita akan mendapati gambar seperti di bawah ini.

efek blur sebagian gambar 3

Pada gambar tersebut bagian bawah nampak tidak pas, karena saya memang asal menyeleksi bagian tersebut. Dan jika maksud dari pemberian efek blur ini adalah untuk memberikan bagian yang nampak fokus dan tidak fokus, seharusnya bagian bawah dari model foto tersebut tetap nampak jelas dan tidak kabur.

Oleh karena itu, setelah gambar diseleksi maka, tidak langsung kita beri efek blur, tapi kita lanjutkan dulu dengan langkah-langkah berikutnya ini.

Langkah 3
Duplikat layer background. Caranya dengan memilih layer Background kemudian menekan Ctrl + J, atau menarik nama layer ke arah icon Create a new layer di palet layer.

efek blur sebagian gambar 4

Langkah 4
Pada layer Background copy (hasil duplikat layer background), kita beri efek blur. Pilih menu Image > Blur > Gaussian blur.

efek blur sebagian gambar 5

Langkah 5
Untuk membuat agar ada sisi yang tetap jelas, maka kita gunakan langkah seperti pada tutorial Menggabung gambar.

Klik icon Add layer mask (saya tandai dengan lingkaran merah).

efek blur sebagian gambar 6

Kemudian pilih gradient tool, pilih warna gradient hitam-putih, pilih jenis gradient Linear, dan terapkan gradient tersebut pada gambar (buat arah gradasi seperti pada gambar dibawah ini, bisa mulai titik nomor 1 ke 2, atau sebaliknya).

efek blur sebagian gambar 7

Gambar sudah menjadi kabur sebagian.

efek blur sebagian gambar 8

Kita juga bisa mencoba-coba dengan jenis gradient yang lain. Selain Linear, bisa juga menggunakan Reflected untuk membuat seperti gambar dibawah ini.

efek blur sebagian gambar 9

Pada gambar diatas, efek kabur terjadi pada sebelah atas dan sebelah bawah dari gambar.

Selamat mencoba tutorial Photoshop ini. Pada tutorial berikutnya kita coba menerapkan efek blur lagi namun hanya pada sebagian kecil saja pada gambar.

No comments:

Post a Comment

Designe Template By Achmad Fuad